Atasan bersikap sangat menyebalkan pada Anda? Anda mungkin merasa jengah mendengar keluhannya. Namun ketika atasan mulai bersikap demikian, Anda bisa melakukan tujuh hal di bawah ini. Penasaran? Yuk simak enam cara ampuh menghadapi sikap atasan, seperti dilansir Techrepublic.com.
1. Tetap tenang
Jangan bereaksi secara emosional dengan menunjukkan kemarahan. Anda bisa tetap tenang dan berusaha menjaga sikap di kantor.
2. Bersikaplah terbuka dan jujur
Anda mungkin akan terpancing untuk berpikir keras kepala. Namun tetaplah berpikir terbuka, Anda pasti akan berhasil melakukan hal yang benar dalam situasi sulit sekali pun.
3. Seranglah masalah, bukan orangnya
Bila Anda mengkritik atau menyerang seseorang secara pribadi, Anda berisiko terkena jebakan sendiri. Fokuslah pada masalah di tangan Anda dan abaikan orang lain.
4. Cobalah untuk berempati
Cobalah untuk menempatkan diri Anda pada posisi atasan. Anda mungkin bisa memahami masalah pekerjaan dari sudut pandang atasan. Asumsi Anda bisa saja salah.
5. Tidak Setuju dan berkomitmen
Ketika Anda merasa itu salah dan Anda benar, katakanlah dengan lantang. Kemudian berkomitmenlah atas apa yang Anda katakan. Itulah sikap terbaik dari seorang prajurit. Berani berkata, berani bertanggung jawab.
6. Cuek
Abaikan segala bentuk bullying yang dilakukan oleh atasan atau rekan kerja Anda. Tunjukkan bahwa kata-kata mereka tidak berpengaruh pada kinerja Anda di kantor.
0 Response to "6 Cara menghadapi sikap atasan yang menyebalkan"
Post a Comment
Silahkan berikan komentar sesuai judul Artikel ^_^