Siapa bilang di usia muda seseorang tidak bisa menjadi pemimpin yang berkualitas? Dengan bimbingan dan pembelajaran, pemimpin muda juga bisa menjadi manajer yang baik. Jika Anda juga akan menjadi seorang manajer, simak tips kepemimpinan yang dilansir dari US News berikut ini.
Mencari mentor
Menemukan mentor atau seseorang yang kebiasaan pemimpinnya bisa dianut menjadi saran pertama untuk manajer baru. Setelah itu, minta nasihat mereka tentang masalah kepemimpinan.
Perbedaan generasi
Manajer baru yang masih muda sering disepelekan oleh pegawai yang lebih tua dari mereka. Untuk mengatasi perbedaan generasi ini, berikan mereka pengertian bahwa Anda butuh orang yang cerdas, tanggap, empati, dan saling menghormati. Tunjukkan pula Anda bisa memimpin dengan baik terlepas dari betapa mudanya usia Anda.
Pegawai lama
Selain karyawan yang lebih tua, pegawai yang bekerja lebih lama juga sering menganggap remeh manajer baru. Maka dari itu, Anda sebaiknya bersikap rendah hati namun tetap tegas sebagai atasan mereka.
Bergaul di luar jam kerja
Anda pun bisa mengajak karyawan makan bersama di luar suatu waktu untuk mengenal mereka dengan lebih baik. Sebab waktu yang dihabiskan di tempat kerja biasanya tidak cukup membuat Anda bergaul dengan karyawan.
Mengatur waktu
Manajemen waktu dan komunikasi adalah hal utama yang tetap harus Anda lakukan ketika diangkat menjadi manajer baru. Anda mungkin akan menjadi sangat sibuk dalam waktu singkat. Jadi tentukan prioritas sebelum Anda dibuat bingung oleh jadwal itu.
Menghargai perbedaan
Usia, gender, ras, agama, atau perbedaan lain juga sebaiknya tidak mempengaruhi Anda dalam memimpin perusahaan. Hargai perbedaan tersebut dan tuturkan bahwa Anda menjunjung tinggi ide dari tim multikultural tersebut.
Melebarkan jaringan
Perkenalkan diri Anda pada petinggi di departemen lain untuk meluaskan jaringan. Pelan-pelan, Anda juga
akan bisa belajar dan mereka dan meningkatkan produktivitas tim Anda sendiri.
Berpikiran terbuka
Biarkan karyawan tahu pola pikir Anda dalam menghadapi suatu permasalahan. Namun juga jangan membantah pendapat mereka yang berbeda dari apa yang Anda miliki.
Meraih kredibilitas
Keahlian tertentu Anda mungkin adalah penyebab kenapa Anda bisa diangkat menjadi manajer. Namun jangan berhenti belajar dan teruslah meraih kredibilitas yang lebih baik lagi.
Percaya diri
Tips terakhir, percayalah pada kemampuan diri dan tim yang Anda miliki. Jangan lelah memberikan motivasi demi mencapai kesuksesan perusahaan dan divisi yang Anda pimpin.
Nah, itu dia berbagai tips kepemimpinan untuk Anda para manajer baru. Semoga berhasil!
jangan lupa "Like" disini yah
0 Response to "10 Tips kepemimpinan untuk manajer baru"
Post a Comment
Silahkan berikan komentar sesuai judul Artikel ^_^